2023-07-13
Aplikasi Dapodik versi 2024 akhirnya rilis!
Kini #SobatData dan #SahabatDikbud sudah dapat melakukan pendataan Dapodik untuk Tahun Ajaran 2023/2024 semester ganjil.
Prioritaskan pendataan Peserta Didik Semester 1 Tahun Ajaran 2023/2024 dengan status “Naik Kelas” terlebih dahulu, ya, kemudian lanjutkan dengan pendataan peserta didik baru. Jangan lupa, periksa isian partisipasi Bantuan Operasional Satuan Pendidikan (BOSP)!
Ingat-ingat juknis BOSP Permendikbudristek No. 63 Tahun 2022 tentang Petunjuk Teknis Pengelolaan Dana Bantuan Operasional Satuan Pendidikan, yang menyebutkan bahwa batas waktu pemutakhiran data Dapodik sampai dengan 31 Agustus 2023.